Kamis, 02 Agustus 2012

0 Lenovo Ingin Akuisisi Nokia?

Jakarta - Buruknya performa bisnis Nokia yang berimbas pada nasib perusahaan tersebut di ujung tanduk. Bahkan sebuah rumor berembus kencang menyebutkan, Nokia akan diakuisisi oleh Lenovo.


Santer memang terdengar, Lenovo yang selama ini dikenal sebagai vendor komputer berminat membeli Nokia untuk memperluas pasar mobile phone di dunia.

Namun salah satu pejabat di Lenovo langsung buru-buru membantahnya. Pabrikan asal Taiwan itu, menurutnya, sangat mustahil membeli Nokia.

"Itu pasti hanya sebuah lelucon saja. Tidak mungkin kami melakukan hal tersebut," Gianfranco Lanci, pejabat ekskutif Lenovo untuk Eropa, Timur Tengah dan Afrika, kepada Reuters, yang detikINET kutip, Kamis (2/8/2012).

Seperti diketahui, Nokia telah berusaha untuk membalikkan penurunan di pasar smartphone dengan mengadopsi Windows Phone, akan tetapi mereka hanya memiliki sedikit keberhasilan melawan rivalnya seperti Apple dan Samsung.

Imbasnya, Saham Nokia terus menyusut lebih dari 70 persen sejak mengumumkan pergeseran strategi pada Februari 2011.

0 komentar:

Posting Komentar

 

TUBA SHARE Copyright © 2012 - |- Template created by Tuba Share - |- Powered by Facebook Master

Selamat Datang Di Blogg Sederhana Kami ,,, Semoga Bermanfaat Untuk Anda